rajabacklink
Anjuran Nabi Kurma Bagus Di Konsumsi Setiap Hari

Anjuran Nabi Kurma Bagus Di Konsumsi Setiap Hari

28 Jul 2021
1612x
Ditulis oleh : IdeBlog

Dikenal sebagai buah bulan Ramadan, rupanya kurma memang memiliki segudang manfaat.

Namun, karena identik dengan bulan Ramadan, jarang orqang mengonsumsi buah kurma disaat hari biasa,

Padahal di lihat dari segi manfaat, buah kurma banyak sekali memiliki khasiat.

Buah yang berasal dari Timur Tengah ini memang memiliki banyak khasiat, dan sangat dianjurkan untuk dikonsumsi pada saat berbuka dan sahur di bulan Ramadan.

Bukan tanpa alasan, pasalnya Nabi Muhammad menganjurkan umat Islam untuk membatalkan puasa dengan kurma saat adzan Magrib.

Ternyata, alasan ini pun juga banyak manfaatnya untuk tubuh.

Bahkan, anjuran makan kurma lebih dulu saat berbuka puasa menjadi sunnah.

Tentu jika dijalankan, akan mendapat pahala tambahan.

Dilansir dari sebuah situs web, Prof Murdani mengatakan, tiga buah kurma kalorinya sama dengan makan berat porsi kecil. Agar semakin terasa kenyang, minumlah segelas susu sebelum salat Magrib.

Buah dengan rasa manis ini, juga banyak sekali manfaatnya.

Nah dibawah ini akan dijabarkan sedikit mengenai manfaat dari buah berwarna gelap tersebut :

1. Sumber energi

Mengkonsumsi kurma pada saat berbuka Puasa adalah pilihan yang tepat. Kandungan glukosa dan fruktosa yaang terdapat dalam buah kurma merupakan sumber energi yang dapat membantu tubuh kembali bugar setelah seharian menjalani puasa.

2. Mengontrol nafsu makan saat berbuka

Saat berbuka Puasa biasanya kita selalu ingin makan berbagai makanan karena hawa nafsu kita untuk membalas dendam setelah Puasa seharian penuh.

Namun jika kita mengawali berbuka dengan memakan kurma, kita bisa mengontrol rasa lapar saat berbuka Puasa sehingga kita tidak akan makan berlebihan ketika berbuka.

3. Memperbaiki jaringan sel kulit yang rusak

Kurma yang kita konsumsi ternyata memiliki kandungan asam pantotenat yang mampu memperbaiki jaringan sel kulit yang rusak, yang disebabkan oleh radikal bebas.

Kandungan asam pantotenat dalam buah kurma bekerja secara langsung merangsang pembentukan sel kulit yang baru untuk menggantikan sel kulit yang rusak.

4. Mudah dicerna

Mengawali buka Puasa dengan makan buah kurma tidak akan mengagetkan perut yang telah berpuasa seharian. Buah kurma yang kita konsumsi akan mengeluarkan zat yang mengaktifkan sistem pencernaan yang telah beristirahat selama berpuasa.

5. Mencegah iritasi dan infeksi di kulit

Kulit kita sangat sensitif terhadap iritasi dan infeksi, maka dari itu untuk mencegahnya kita bisa menggunakan buah kurma yang dihaluskan bersama dengan plain yogurt yang dingin dalam blender dan diaplikasikan pada kulit dan wajah kita.

Kandungan vitamin B6 dalam kurma dapat memberikan nutrisi pada kulitmu dan mencegah infeksi serta iritasi pada kulit.

6. Sebagai sumber protein

Kandungan total protein pada buah kurma mencapai 1.4-1.7gram/100gram kurma basah, jumlah ini diperkirakan sama dengan jumlah protein yang terdapat pada daging.

Kandungan protein pada buah kurma akan mencapai puncaknya pada tahap kematangan kimri dan terus menurun seiring dengan derajat kematanan buah.

Kandungan lain yang terkandung dalam kurma seperti Treonin, Lisin dan Isoleusin sebagai asam amino esensial bahkan jumlahnya mencapai ratusan kali lebih banyak dari yang terkandung dalam buah apel.

7. Dapat melindungi tubuh dari racun

Rasulullah Salallahu ‘alahi wassalam pernah bersabda; “Barang siapa yang memakan tujuh butir kurma, maka akan terlindungi dari racun”. Dan benar saja, dalam satu cerita dikisahkan ada seorang wanita yahudi yang melakukan percobaan pembunuhan kepada Rasulullah dengan menaruh racun dalam makanan Rasulullah pada Perang Khaibar.

Ternyata racun yang tertelan oleh beliau bisa dinetralisir oleh zat-zat yang terkandung dalam kurma. Bisyir Ibnu al-Barra’, salah seorang sahabat yang juga ikut memakan racun tersebut akhirnya meninggal. Tetapi Rasulullah selamat.

8. Cegah sembelit

Terkadang kita mengalami gangguan pencernaan selama berpuasa, hal ini disebabkan oleh kekurangan serat dalam tubuh.

Serat larut dan asam amino yang terdapat pada kurma bermanfaat untuk membantu sistem meringankan kerja sistem pencernaan kita.

9. Mengatasi masalah rambut

Rahasia yang tidak banyak diketahui orang adalah khasita buah kurma untuk mengatasi masalah seperti rambut kering, rambut bercabang, dan kerontokan.

Kandungan vitamin B5 atau asam pantotenat tadi mempunyai manfaat yang juga baik untuk kesehatan rambutmu. Selain itu kandungan vitamin lain dan mineral dalam buah kurma mampu memenuhi supply nutrisi yang dibutuhkan oleh rambut. Hasilnya rambut jadi lebih kuat dan sehat.

10. Gangguan Usus

Kandungan nikotin pada kurma dianggap bermanfaat dalam menyembuhkan berbagai macam gangguan usus. Konsumsi buah kurma secara rutin membantu menghambat pertumbuhan organisme patologis dan membantu menstimulasi bakteri yang bermanfaat bagi tubuh pada usus.

Untuk masalah pencernaan, kurma mengandung serat yang larut dan tidak larut, serta asam amino yang bermanfaat untuk menstimulasi pencernaan makanan dan membuat pencernaan lebih efisien, yang berarti lebih banyak nutrisi akan diserap oleh sistem pencernaan dan memasuki tubuh untuk penggunaan yang benar.

Sumber : sriwijaya (hajinews)

Berita Terkait
Baca Juga:
Tersedia Pilihan Mesin Potong Kertas Beraneka Type yang Murah dan Terbaik

Tersedia Pilihan Mesin Potong Kertas Beraneka Type yang Murah dan Terbaik

Tips      

15 Okt 2021 | 3262


Jika anda adalah pengusaha percetakan atau usaha fotokopi tentunya sudah punya mesin potong kertas bukan? Jika usaha fotokopi atau percetakan tanpa adanya mesin potong kertas tentulah jika ...

Ini Dia 6 Etika Berkomentar di Instagram

Ini Dia 6 Etika Berkomentar di Instagram

Tips      

27 Jun 2024 | 118


Komentar di Instagram merupakan salah satu cara yang efektif untuk terlibat dalam interaksi dengan pengguna lain dan membangun hubungan dengan mereka. Namun, banyak orang seringkali lupa ...

Ide Jualan Jajanan Sekolah dengan Modal Kecil Untung Banyak

Ide Jualan Jajanan Sekolah dengan Modal Kecil Untung Banyak

Tips      

8 Mei 2024 | 513


Membuka usaha makanan ringan bisa menjadi pilihan untuk Anda yang memiliki banyak keluangan waktu dirumah. Selain menghabiskan waktu yang bermanfaat, aktivitas ini juga tentu saja akan ...

Pentingnya Peran Apoteker dalam Pelayanan Kesehatan

Pentingnya Peran Apoteker dalam Pelayanan Kesehatan

Lifestyle      

2 Jul 2024 | 203


Apoteker mempunyai peran yang penting dalam pelayanan kesehatan yang berfokus pada pasien, terlebih dalam menjamin ketersediaan obat yang bermutu ditinjau dari segi keamanan dan efektivitas ...

Proyek Food Estate Senilai Rp 108.8 Triliun Gagal, Penggunaan Uang Rakyat yang Tidak Efektif

Proyek Food Estate Senilai Rp 108.8 Triliun Gagal, Penggunaan Uang Rakyat yang Tidak Efektif

Lifestyle      

1 Feb 2024 | 477


Pemerintah Indonesia sejak 2023 telah mengumumkan proyek Food Estate senilai Rp 108.8 triliun dikelola oleh Menteri Pertahanan, Prabowo Subianto. Proyek ini bertujuan untuk meningkatkan ...

Arti Sebuah Nasehat untuk Sahabat

Arti Sebuah Nasehat untuk Sahabat

Majalah Dinding      

31 Mei 2021 | 1132


Semua orang pasti bisa menjalin hubungan yang dinamakan dengan pertemanan atau persahabatan. Tetapi hanya karena ada seseorang punya banyak teman bukan berarti kalau orang tersebut ...