rajabacklink
Jangan Liat Kesalahan Orang Lain Kita Instropeksi Diri Dulu

Jangan Liat Kesalahan Orang Lain Kita Instropeksi Diri Dulu

30 Jul 2020
2255x
Ditulis oleh : IdeBlog

Intropeksi diri itu sangat penting , karena jika kita tidak pernah mau melakukan instropeksi diri maka kita akan cenderung menganggap bahwa kita selalu benar dan yang salah itu orang lain. Pada dasarnya setiap orang itu tidak mau disalahkan, dan orang yang disalahkan itu akan berusaha menyalahkan orang lain juga. Nah kalau sudah saling salah menyalahkan itulah yang pada akhirnya membuat persoalan tidak akan selesai.

Jika kita ingin merubah kepribadian kita menjadi lebih baik, itu bukanlah tanda kita menjadi lemah. Tidak berarti juga bahwa kita itu tidak berharga. Perubahan itu justru yang akan mampu menunjukkan kemampuan bahwa kita mampu memperbaiki diri menjadi pribadi yang lebih baik. Jika kita mau berusaha untuk memperbaiki diri sendiri maka jalan menuju kesuksesan dan keberhasilan akan terbuka lebar, bahkan kehidupan sehari-hari juga akan ikut menjadi baik.

Sifat mengoreksi diri sendiri akan menumbuhkan kita menjadi pribadi yang lebih baik, sebaliknya jika seseorang yang tidak mau bahkan tidak pernah mau mengintropeksi dirinya, maka mentalnya jiwanya tidak akan berubah dan bertumbuh. Hal ini terbukti masih banyak orang-orang yang banyak sekali bertingkah kekanak-kanakan, seperti sifat egois, hiperkritis dan tidak mau disalahkan, tidak mau dikoreksi, tidak mau diluruskan. Karena menurutnya kritikan dari orang lain adalah hal yang tidak penting. Justru jika kita mau menerima saran atau kritik dari orang lain itu akan membantu kita melakukan instropeksi diri sendiri.

Penting sekali dalam kehidupan sehari-hari kita harus selalu menginstropeksi diri agar kita menjadi orang yang lebih baik dan tumbuh berkembang menjadi orang yang tidak gampang menyalahkan orang lain. Sayangnya kita sering kali terburu-buru menyimpulkan bahwa tidak ada yang salah dengan diri kita, orang lainlah yang salah. Kalau pun memang orang lain yang salah bukan beraarti tidak ada yang bisa kita lakukan. Ingatlah dan cobalah berfikir sejenak supaya kita bisa jujur meneropong diri. Analisis hal apa saja yang sudah kita lakukan dan apa saja yang sudah kita katakana selama ini.

Dengan sering melakukan instropeksi diri sendiri sikap kita akan berubah perlahan namun pasti. Kita juga akan banyak menemukan hal-hal baru yang bisa diperbaiki, apakah itu berhubungan dengan sikap, kemampuan, pemikiran atau yang lainnya. Dengan kita tidak cepat menyalahkan orang lain tentu orang yang ada disekitar kita juga akan memperlakukan kita dengan lebih baik.

 

Berita Terkait
Baca Juga:
Kewajiban Mengikuti Al Qur’an dan As Sunnah

Kewajiban Mengikuti Al Qur’an dan As Sunnah

Religi      

4 Okt 2023 | 1506


Saya terlahir sebagai seorang muslim dan saya beribadah berdasarkan apa yang saya lihat. Saat itu, saya hanya berfikir untuk meneruskan tradisi. Dan ternyata perlahan-lahan saya tahu ...

Renovasi Rumah Bekasi yang Efisien Menjawab Kebutuhan Keluarga

Renovasi Rumah Bekasi yang Efisien Menjawab Kebutuhan Keluarga

Tips      

19 Sep 2024 | 552


Bekasi sebagai salah satu kota yang berkembang pesat di Indonesia, sehingga semakin menjadi pilihan banyak orang untuk memiliki tempat tinggal di Bekasi. Dengan pertumbuhan populasi dan ...

Panduan Lengkap Memasang Google AdSense di Blog Anda

Panduan Lengkap Memasang Google AdSense di Blog Anda

Tips      

5 Agu 2024 | 81


Menghasilkan uang dari blog bukanlah sesuatu yang mudah. Namun, dengan memasang Google AdSense, Anda dapat mulai menghasilkan uang dari blog Anda. Google AdSense adalah program periklanan ...

Langkah-Langkah Menuju Sertifikasi Adobe dengan Menguasai Ketrampilan Desain dan Kreativitas

Langkah-Langkah Menuju Sertifikasi Adobe dengan Menguasai Ketrampilan Desain dan Kreativitas

Pendidikan      

31 Mei 2023 | 811


Dalam era teknologi yang terus berkembang dengan sangat cepat, memiliki keahlian dan ketrampilan yang relevan menjadi kunci utama untuk mendapatkan pekerjaan yang diinginkan. Salah satu ...

Manfaat Penggunaan Jasa Install Aplikasi untuk Meningkatkan Bisnis

Manfaat Penggunaan Jasa Install Aplikasi untuk Meningkatkan Bisnis

Tips      

27 Jun 2024 | 109


Dalam era digital seperti saat ini, keberadaan aplikasi Android semakin menjadi kebutuhan wajib bagi para pebisnis dalam menjalankan bisnis mereka. Hal ini disebabkan oleh perkembangan ...

Apakah Kamu Kenal Tetanggamu?

Apakah Kamu Kenal Tetanggamu?

Inspirasi      

13 Des 2019 | 1578


Apakah kamu kenal dengan tetangga yang ada di samping kanan, kiri, dan juga depan rumahmu? Bisa jadi kau mengenalnya, tapi bisa jadi tidak...   Beruntunglah jika kamu kenal ...