rajabacklink
Hati Seluas Samudera...

Hati Seluas Samudera...

22 Jan 2020
2029x
Ditulis oleh : IdeBlog

Beberapa waktu lalu aku mendengarkan sebuah kisah yang menarik dari siaran sebuah kajian. Dikisahkan di zaman dahulu ada seorang pemuda yang sedang berwajah kusut mendatangi seorang lelaki tua. Ketika ditanya mengapa pemuda tersebut berwajah kusut dan bermuram durja seperti itu. Ia lalu menceritakan tentang berbagai peristiwa dan masalah yang menimpanya.

 

Lelaki tua kemudian mengambil segelas air dan membubuhkan bubuk pahit pada gelas tersebut. Ia mengaduknya dan kemudian meminta pemuda tadi untuk minum air dari gelas tersebut. Sang pemuda kemudian menuruti lelaki tua, ia minum air dari gelas tersebut. Baru saja seteguk diminumnya air itu, ia langsung merasa kepahitan.

 

Lelaki tua kemudian mengajak pemuda tersebut pergi ke sebuah sungai. Kemudian di sungai tersebut, lelaki tua membubuhkan bubuk pahit. Takaran bubuk pahit, sama seperti yang ia bubuhkan ke dalam gelas tadi. Kemudian lelaki tua tersebut mengaduk air sekitar ia membubuhkan bubuk pahit dan lagi-lagi meminta sang pemuda untuk meminum air (sungai) yang tadi sudah dibubuhi bubuk pahit. Lelaki tua kemudian menanyakan bagaimana rasa air sungai itu. Dengan segera sang pemuda menjawab bahwa air yang baru saja ia minum tentu saja tidak terasa pahit. Lelaki tua kemudian bertanya, mengapa itu bisa terjadi, padahal jelas-jelas ia membubuhkan bubuk pahit dengan takaran yang sama. Sang pemuda lalu menjawab bahwa tentu saja berbeda. Lihat saja jumlah airnya! Jumlah air di gelas sangat sedikit, sedangkan jumlah air di sungai ini sungguh lah melimpah.

 

Lelaki tua itu lalu menjelaskan bahwa air itu bagaikan hati manusia dan bubuk pahit itu bagaikan masalah dalam hidup ini. Ketika kita bisa meluaskan hati seperti sungai tadi, maka masalah yang kita punya tidak akan terasa (pahit). Sedangkan jika hati kita hanya seluas gelas, pasti kita akan mudah merasakan pahit. Ketika kau dilanda masalah, mintalah kepada Tuhan agar diluaskan hatimu. Mintalah dikaruniai hati seluas-luasnya, seluas samudera misalnya. Jika hatimu sedemikian luasnya, masalah sebesar apapun akan larut dan taste-less.

 

Yuk, berlatih dan berdoa meminta diluaskan hati!

Berita Terkait
Baca Juga:
Nasihat Mbah Maimoen Dalam Mencari Istri, Simak Paparannya

Nasihat Mbah Maimoen Dalam Mencari Istri, Simak Paparannya

Tips      

21 Agu 2021 | 2069


Mbah Maimoen Zubair atau Mbah Moen, Kyai karismatik asal Sarang, Jawa Tengah berkata jangan cari istri yang pinter urusan dunia. Mbah Moen katakan perilah memikirkan dunia itu adalah ...

Pesantren Al Masoem

SMP Islam Al Masoem Bandung: Membangun Karakter Islami

Pendidikan      

19 Jun 2024 | 277


SMP Islam Al Masoem Bandung adalah salah satu SMP Islam di Bandung yang memiliki komitmen kuat dalam membentuk karakter islami pada para siswanya. Melalui kegiatan keagamaan yang beragam, ...

Cara Cerdas Menguasai Materi Ujian UTUL UGM dalam Waktu Singkat

Cara Cerdas Menguasai Materi Ujian UTUL UGM dalam Waktu Singkat

Pendidikan      

14 Apr 2025 | 159


Menghadapi Ujian Tulis Ujian Mandiri (UTUL) Universitas Gadjah Mada (UGM) bisa menjadi tantangan tersendiri, terutama bagi siswa yang ingin mendapatkan hasil maksimal dalam waktu singkat. ...

business monitoring

Satu Layar, Banyak Data: Pentingnya Dashboard Monitoring untuk Pebisnis Modern

Bisnis      

27 Apr 2025 | 361


Dalam era digital yang terus berkembang, pebisnis modern dihadapkan pada tantangan yang semakin kompleks dalam mengelola informasi. Di tengah berbagai sumber data yang tersedia, kemampuan ...

Petualangan Ekstrim di Nimo Ciwidey dan Sensasi Rafting yang Membuat Merinding

Petualangan Ekstrim di Nimo Ciwidey dan Sensasi Rafting yang Membuat Merinding

Wisata      

12 Jun 2024 | 878


Pernahkah Anda merasakan sensasi ekstrim yang tidak pernah terlupakan di Nimo Ciwidey, tempat yang penuh dengan keindahan alam dan petualangan yang menantang. Jika Anda adalah seorang ...

Cara Mendapatkan Beasiswa untuk Bisa Kuliah Luar Negeri Gratis

Cara Mendapatkan Beasiswa untuk Bisa Kuliah Luar Negeri Gratis

Tips      

29 Jan 2022 | 2174


Cara mendapatkan beasiswa untuk bisa kuliah luar negeri gratis bisa dan semua orang berhak bermimpi dan bercita-cita untuk sekolah dan kuliah di luar negeri. Tetapi sayang masih banyak ...