RF
Yuk, Kita Jadikan Bulan Ramadhan Ini Penuh Keberkahan Bersama Keluarga!

Yuk, Kita Jadikan Bulan Ramadhan Ini Penuh Keberkahan Bersama Keluarga!

24 Apr 2020
1000x
Ditulis oleh : Writer

Ramadhan yang berbeda. Ini adalah bulan Ramadhan berbeda yang dirasakan umat Muslim, khususnya di Indonesia. Ramadhan yang mengingatkan bahwa keluarga adalah ‘rumah’ bagi setiap orang. Beruntunglah kalian jika satu rumah dengan seluruh anggota keluarga inti (baca: tidak ada anggota keluarga yang ‘tertahan’ di kota lain’). Ini adalah saatnya kalian meningkatkan kualitas hubungan kalian dengan ayah, ibu, adik, atau kakakmu dengan pahala yang berlipat.

Ada beberapa atau malah banyak orang yang ‘terpaksa’ tidak dapat berkumpul dengan keluarganya kerena imbas dari PSBB yang diberlakukan di beberapa kota. Selain karena memang akses masuk yang ditutup, ini dikarenakan juga merupakan bentuk sayang mereka terhadap anggota keluarga di rumah. Mereka tak ingin kepulangan mereka justru membawa hal yang tidak diinginkan.

Ramadhan ini menjadi pengingat bahwa kita sungguh butuh Allah. Ketika kini banyak orang yang bersedih karena tidak bisa salat tarawih di masjid lagi seperti Ramadhan sebelumnya. Kini tak bisa juga menghadiri pengajian-pengajian bersama dalam mengisi kegiatan Ramadhan. Berbuka puasa bersama, mengaji, dan berbagai kegiatan keagamaan lainnya. Kini seoptimal mungkin Ramadhan dilakukan dengan melakukan berbagai ibadah di rumah saja, bersama dengan keluarga.

Mungkin ini adalah waktunya jika kita mengajak anggota keluarga untuk mengisi Ramadhan dengan beribadah di rumah. Jika Ramadhan yang lalu-lalu kita lebih banyak menghabiskan waktu di luar rumah, ini adalah waktunya untuk kita lebih banyak memperhatikan ‘rumah’. Memperhatikan anggota keluarga di rumah. Membantu ibu menyiapkan makanan berbuka, mengobrol dengan kakak atau adik, juga menemani ayah menonton acara kesukaannya. Mungkin ada yang memang sudah terbiasa melakukan hal ini. Tapi bagi kalian yang jarang melakukannya, ini lah saatnya. Saatnya lebih memperhatikan penduduk rumah dengan pahala berlipat!

Yuk, jadikan Ramadhan ini penuh keberkahan!

Berita Terkait
Baca Juga:
M Kece: Terimakasih Pak Polisi, Channel Youtube Saya Tidak di Take Down dan Rekening Tidak Diblokir

M Kece: Terimakasih Pak Polisi, Channel Youtube Saya Tidak di Take Down dan Rekening Tidak Diblokir

Majalah Dinding      

22 Sep 2021 | 1157


Berarti Kepolisian Setuju Penista Agama Ini? M Kece, saat ini sedang dipenjara tetapi penghasilan masih banyak, karena no rekening masih terpasang di youtube, channel “muhammad ...

Mulai Sekarang Coba Minum Air Kunyit Hangat di Pagi Hari Saat Perut Kosong Selama Seminggu, Inilah Khasiatnya

Mulai Sekarang Coba Minum Air Kunyit Hangat di Pagi Hari Saat Perut Kosong Selama Seminggu, Inilah Khasiatnya

Tips      

18 Jan 2022 | 470


Khasiat kunyit sudah lama diketahui, bukan hanya ramuan yang digunakan dalam bumbu makanan. Kunyit bisa menjadi ramuan yang memberi banyak manfaat bagi tubuh. Untuk ...

Tips Memilih Baju Muslim yang Nyaman Tetap Kekinian

Tips Memilih Baju Muslim yang Nyaman Tetap Kekinian

Fashion      

3 Agu 2022 | 369


Siapa yang bilang kalau memakai baju muslim akan terlihat tua dan gak stylish lagi? Tentu saja itu tidak akan terjadi jika anda pandai memilih dan memadupadankan model baju muslim anda. ...

3 Amal yang Paling Dicintai Allah

3 Amal yang Paling Dicintai Allah

Religi      

24 Des 2021 | 648


Al-Qur’an menyatakan sesungguhnya yang paling mulia di antara kalian di sisi Allah adalah orang yang paling bertakwa. Dalam Hadis disebutkan ada tiga amalan yang paling dicintai ...

Ini Pagimu, Ayo Gunakan Dengan Sepenuh Hati!

Ini Pagimu, Ayo Gunakan Dengan Sepenuh Hati!

Majalah Dinding      

18 Apr 2020 | 862


Ini pagimu... Tak semua orang memiliki pagi sepertimu Ada yang merasakan paginya lagi   Ini pagimu... Rasakan dengan seutuhnya diri Hiruplah segarnya udara ...

Tips Bagi Pengguna Kacamata

Tips Bagi Pengguna Kacamata

Tips      

19 Des 2019 | 966


Kacamata, ini adalah salah satu alat bantu yang tidak bisa lepas dari para penderita rabun jauh atau pun rabun dekat. Nah, untuk kalian pengguna kacamata, kesal tidak sih ketika kacamatamu ...