rajapress
Puan Maharani Sebagai Pengenalan ke Masyarakat untuk Maju Pilpres 2024

Puan Maharani Sebagai Pengenalan ke Masyarakat untuk Maju Pilpres 2024

17 Jun 2021
1834x
Ditulis oleh : IdeBlog

Wakil Sekretaris Jenderal PDI Perjuangan Utut Adianto menanggapi beredarnya baliho Ketua DPR Puan Maharani di Surabaya, Jawa Timur. Utut mengatakan, baliho itu untuk pengenalan Puan ke masyarakat. Juga kesiapan bila ditunjuk maju di Pilpres 2024.

"Pertama, mbak Puan kan Ketua DPP Bidang Politik, ini juga menunjukkan kesiapan beliau kalau beliau memang ditunjuk dan juga pengenalan, kan taruh baliho di mana saja boleh," ujar Utut di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Senin (14/6).

Hanya saja, Utut menegaskan Puan sebaiknya berkonsentrasi penuh untuk tugas sebagai Ketua DPR.

"Tetapi sekali lagi, sekarang mba Puan sekarang sedang berkonsentrasi penuh untuk tugasnya sebagai Ketua DPR, Ketua DPR ini kan banyak turbulensinya," katanya.

Baliho itu sebagai pengenalan sebab Jawa Timur bukan daerah pemilihan Puan. Ketua DPP PDIP itu sudah dikenal di Jawa Tengah.

"Kalau di Jateng mbak selama ini berasal daerah pemilihannya berada di sana, relatif sudah dikenal, daerah lain yang pemilihannya relatif banyak juga Jawa Timur, Jawa Barat, dan di sana juga Bung Karno lahir dari sana," kata Utut.

"Jadi kalau baliho ada saja rasa ada momentum orang pasang baliho. Jadi kita sambut gembira saja, ini bagian dari sesuatu yang nggak perlu dirisaukan," sambungnya.

Utut menuturkan, baliho tersebut merupakan inisiatif kader PDIP sendiri. Bukan atas arahan Puan Maharani.

"Kan enggak mungkin atas perintah mbak, nggak mungkin juga atas perintah pak Utut," katanya.

Sebelumnya beredar baliho Puan Maharani di Surabaya, Jawa Timur. Baliho berlatar putih bertuliskan 'Mbak Puan' itu terpampang Puan mengenakan baju merah khas PDIP dan fotonya di atas mimbar. (Merdeka.com)

Berita Terkait
Baca Juga:
Bahan Ideal untuk Pakaian, Kenyamanan Tanpa Kompromi dalam Segala Kondisi

Bahan Ideal untuk Pakaian, Kenyamanan Tanpa Kompromi dalam Segala Kondisi

Fashion      

16 Jan 2024 | 588


Katun menjadi bahan yang sangat populer dalam pembuatan busana, aksesoris fashion sampai berbagai perlengkapan rumah tangga. Material katun ini sangat disukai khususnya untuk negara-negara ...

Tesla memutuskan untuk buka kantor di Thailand. Mengapa Bukan Indonesia

Tesla memutuskan untuk buka kantor di Thailand. Mengapa Bukan Indonesia

Majalah Dinding      

14 Jun 2022 | 891


Peter F. Gontha Akhirnya Elon Musk / Tesla memutuskan untuk buka kantor di Thailand. Mengapa Bukan Indonesia. Walaupun pemerintah Indonesia tampak lebih agresif mengundang Elon Musk ...

Mengapa Ada Pagi?

Mengapa Ada Pagi?

Religi      

6 Jan 2020 | 1543


Mengapa ada pagi? Kadang, tanpa sadar, kita mengeluhkan datangnya pagi. Seolah ketika kita terbangun di pagi hari, pagi seolah-olah mengganggu waktu kita. Mengganggu waktu kita untuk ...

Drakor vs Reality Show

Drakor vs Reality Show

Hobi      

8 Des 2019 | 1705


Korea Selatan, ini adalah salah satu negara yang menciptakan trend dalam tahun-tahun belakangan ini. Yang cukup banyak disukai oleh masyarakat (baca: para wanita, khususnya para ibu dan ...

Pesantren Al Masoem

Menelusuri 5 Pondok Pesantren Modern Terbaik di Jawa Barat

Pendidikan      

13 Mei 2024 | 329


Pondok pesantren merupakan lembaga pendidikan Islam yang menjadi aset budaya Indonesia. Di Jawa Barat, terdapat banyak pondok pesantren modern yang telah mencapai standar internasional. ...

UI Watch: Aniaya Terhadap Ulama Persis Dilakukan PKI 1948 dan 1965

UI Watch: Aniaya Terhadap Ulama Persis Dilakukan PKI 1948 dan 1965

Religi      

8 Sep 2021 | 1170


Ulama yang diperlakukan zalim bahkan ada yang dianiaya saat ini persis dilakukan Partai Komunis indonesia (PKI) pada 1948 dan 1965. “Perlakuan dan penganiyaan terhadap ulama ...