rajatv
Tutorial: Cara Menggunakan Aplikasi OCTO Merchant

Tutorial: Cara Menggunakan Aplikasi OCTO Merchant

16 Nov 2024
442x
Ditulis oleh : IdeBlog

Kunjungi aplikasi OCTO Merchant sekarang, karena sebagai aplikasi pembayaran digital yang dirancang khusus untuk mendukung pelaku usaha, OCTO Merchant telah banyak digunakan oleh berbagai jenis bisnis, mulai dari UMKM hingga perusahaan besar.

CIMB Niaga, sebagai salah satu bank terbesar di Indonesia, menyediakan berbagai layanan yang mempermudah aktivitas keuangan, baik untuk individu maupun bisnis. Salah satu layanannya yang sangat bermanfaat bagi pelaku usaha adalah tutorial OCTO Merchant.

Cara Menggunakan OCTO Merchant untuk Bisnis Anda

Apa Itu OCTO Merchant

OCTO Merchant adalah aplikasi yang memungkinkan pemilik bisnis menerima pembayaran menggunakan berbagai metode, seperti QRIS, kartu debit, atau kredit, serta transfer antar rekening. Aplikasi ini sangat berguna untuk bisnis dengan berbagai ukuran mulai dari UMKM sampai perusahaan besar.

Aplikasi ini juga dilengkapi dengan berbagai fitur yang mendukung manajemen keuangan, seperti pencatatan transaksi, laporan keuangan, dan penerimaan pembayaran otomatis, yang memudahkan pemilik usaha untuk mengontrol aliran kas mereka.

Langkah-langkah Menggunakan Aplikasi OCTO Merchant

Beriktu ini adalah cara menggunakan OCTO Merchant yang perlu Anda ketahui:

  • Unduh dan Instal Aplikasi

Langkah pertama yang harus dilakukan adalah mengunduh aplikasi OCTO Merchant dari Google Play Store atau Apple App Store, tergantung pada jenis prangkat yang Anda gunakan. Cari aplikasinya dengan nama “OCTO Merchant” dan klik “Instal” untuk mengunduhnya.

  • Registrasi dan Aktivasi Akun

Setelah aplikasi terinstal, buka aplikasi dan lakukan registrasi menggunakan nomor ponsel yang terdaftar pada akun CIMB Niaga Anda. Jika Anda belum memiliki akun CIMB Niaga, Anda harus membuatnya terlebih dahulu melalui aplikasi OCTO Mobile atau datang langsung ke kantor cabang CIMB Niaga terdekat.

Ikuti langkah-langkah untuk mengaktifkan akun dengan mengisi data bisnis Anda, seperti nama usaha, alamat, dan informasi lainnya. pastikan semua data yang dimasukkan valid dan sesuai dengan dokumen yang ada.

  • Setel Pembayaran dengan QRIS

Setelah akun Anda terverifikasi, Anda perlu mulai menerima pembayaran. Salah satu metode pembayaran yang paling mudah adalah QRIS. Di aplikasi OCTO Merchant, pilih menu “Generate QRIS” untuk membuat kode QR yang dapat dipindai oleh pelanggan untuk melakukan pembayaran. Anda bisa memilih antara QRIS statis atau dinamis, tergantung pada kebutuhan transaksi Anda.

QRIS statis cocok untuk transaksi dengan nominal tetap, sedangkan QRIS dinamis lebih fleksibel untuk transaksi dengan nominal yang bervariasi.

  • Terima Pembayaran

Pada saat pelanggan ingin melakukan pembayaran, mereka cukup memindai kode QR yang Anda tampilkan menggunakan aplikasi pembayaran seperti GoPay, OVO, DANA, atau aplikasi bank lainnya yang mendukung QRIS. Setelah pemindaian, pelanggan dapat memilih nominal pembayaran dan menyelesaikan transaksi dengan mudah.

Selain pembayaran menggunakan QRIS, aplikasi juga mendukung transaksi kartu kredit atau debit, serta transfer antar rekening yang memungkinkan pelanggan membayar secara langsung melalui aplikasi mobile banking.

  • Lihat Laporan Transaksi

Salah satu kelebihan aplikasi OCTO Merchant adalah kemudahan dalam memantau transaksi yang masuk. Anda dapat mengakses laporan transaksi harian, mingguan, atau bahkan bulanan untuk memeriksa status pembayaran dan memastikan bahwa aliran kas bisnis Anda berjalan lancar.

Semua transaksi yang dilakukan akan tercatat dengan detail, termasuk jumlah pembayaran, metode pembayaran, dan waktu transaksi.

Manfaatkan Fitur Tambahan

Aplikasi OCTO Merchant juga menyediakan berbagai fitur tambahan, seperti:

  • Pengaturan notifikasi untuk mengingatkan Anda ketika pembayaran diterima.
  • Manajemen karyawan yang memungkinkan Anda untuk memberikan akses terbatas kepada staf untuk melakukan transaksi.
  • Promosi dan diskon yang bisa Anda tawarkan kepada pelanggan untuk meningkatkan penjualan.

Jangan ragu untuk mencoba aplikasi ini, kunjungi aplikasi OCTO Merchant dari CIMB Niaga yang terbukti memberikan kemudahan, fleksibilitas, dan efisiensi dalam proses transaksi pembayaran, baik di toko fisik maupun online. Fitur-fitur seperti QRIS, laporan transaksi, dan notifikasi pembayaran menjadi andalan utama yang membuat aplikasi ini sangat diminati oleh pelaku usaha.

Berita Terkait
Baca Juga:
Menggunakan Jasa Viral Untuk Pemasaran

Jasa Viral Pemasaran: Manfaatkan Fitur Interaktif untuk Meningkatkan Engagement

Bisnis      

22 Maret 2025 | 36


Di era digital yang serba cepat ini, pemasaran telah berkembang menjadi lebih interaktif dan menarik. Jasa viral menjadi salah satu strategi penting bagi bisnis yang ingin meningkatkan ...

Amalan Dilakukan Seorang Istri yang Malah Menjadi Dosa

Amalan Dilakukan Seorang Istri yang Malah Menjadi Dosa

Religi      

3 Nov 2021 | 820


Tidak setiap amalan selalu akan mendapatkan pahala bagi seorang istri, karena ternyata ada amalan yang bila ia lakukan justru akan menjadi dosa untuknya. Terutama jika amalan yang dilakukan ...

Sosial Media Monitoring

Menguak Tren Industri dan Kompetitor melalui Data Sosial Media

Bisnis      

17 Maret 2025 | 30


Penggunaan Social Media Monitoring untuk Riset Pasar dan Analisis Kompetitor semakin menjadi hal yang penting bagi perusahaan yang ingin tetap kompetitif di pasar yang terus berubah. Dalam ...

Gaji dan Tunjangan BUMN untuk Pegawai Baru: Apa yang Dapat Kamu Harapkan?

Gaji dan Tunjangan BUMN untuk Pegawai Baru: Apa yang Dapat Kamu Harapkan?

Pendidikan      

19 Apr 2025 | 7


Menjadi pegawai di Badan Usaha Milik Negara (BUMN) merupakan impian bagi banyak orang, terutama bagi mereka yang baru lulus dari perguruan tinggi. Salah satu faktor yang sering menjadi ...

pesanten Al Masoem Bandung

Panduan Memilih Pakaian Sehari-hari untuk Santri Al Masoem

Pendidikan      

15 Agu 2024 | 166


Sekolah Asrama Al Masoem merupakan salah satu boarding school di Bandung yang berfokus pada pendidikan Islam. Sebagai sekolah islam di Bandung, Al Masoem menerapkan aturan berbusana yang ...

Aksesoris Mobil yang Lagi Trend di 2025, Simak Daftarnya!

Aksesoris Mobil yang Lagi Trend di 2025, Simak Daftarnya!

Hobi      

15 Maret 2025 | 50


Memasuki tahun 2025, menikmati pengalaman berkendara tidak hanya terbatas pada performa mesin dan desain eksterior mobil. Saat ini, aksesoris mobil menjadi salah satu elemen penting dalam ...